Sederet Manfaat Totok Wajah Untuk Kecantikan


Terapi kecantikan totok wajah ini juga memberikan manfaat sebagai berikut: -Melancarkan Peredaran Darah di Wajah

Teknik-teknik yang digunakan dalam totok wajah mampu merangsang peredaran darah. Dengan begitu, peredaran darah menjadi lebih lancar dan nutrisi untuk kulit wajah terpenuhi dengan baik. -Mengurangi Ketegangan Otot Wajah

Ketika otot wajah tegang, maka memicu timbulnya keriput. Terapi totok wajah dapat menguranginya serta memberikan efek penampilan yang lebih santai. Efek relaksasi ini juga akan menyebar ke seluruh tubuh. Lamanya terapi ini tergantung pada jenis kulit yang Anda miliki. -Membantu Mengecilkan Pori-Pori

Pori-pori yang membesar pada kulit wajah pasti sangat mengganggu penampilan. Selain itu, kulit muka akan lebih gampang berjerawat. Bagi Anda yang memiliki masalah ini, tidak usah khawatir, lakukanlah perawatan totok wajah secara rutin untuk mengatasinya. -Meningkatkan Produksi Kolagen

Manfaat totok wajah untuk kecantikan yang lainnya adalah meningkatkan produksi kolagen. Ketahuilah bahwa sinar matahari, kurang tidur, dan makanan tinggi gula dapat menurunkan produksi kolagen. Oleh sebab itu, tak sedikit wanita yang mengalami penuaan dini terutama pada kulit muka. -Mencegah Keriput

Stres yang dialami sehari-hari sering kali mengakibatkan ketegangan pada otot. Alhasil, timbullah garis-garis keriput pada dahi, alis, dan sepanjang garis bibir. Kondisi ini merupakan tanda penuaan dini.

No comments

No comments :

Post a Comment