Ini Waktu Olahraga Yang Disarankan Dokter Saat Puasa


Praktisi kesehatan olahraga dari Slim and Health Sports Therapy, dr Michael Triangto, SpKO, mengatakan idealnya olahraga saat puasa dapat dilakukan setelah sahur dan sebelum berbuka. Namun ia lebih menganjurkan berolahraga sore hari menjelang waktu berbuka. "Lebih saya anjurkan adalah menjelang waktu berbuka, di mana pada waktu menjelang berbuka kita lakukan dengan intensitas yang tidak terlalu berat, ringan, sampai sedang," kata dr michael di webinar online, Kamis (7/5/2020). "Di situ kita akan mampu berlatih dan bilamana menjadi haus itu waktu untuk membatalkannya tidak terlalu lama. Kalau kita menjadi lapar waktu berbuka puasa juga sudah dekat," lanjutnya.

dr Michael kemudian menjelaskan, olahraga yang dilakukan setelah sahur dapat mengganggu puasa seseorang karena dapat membuat tubuh terasa lemas dan lelah. Ia juga tidak menyarankan berolahraga malam hari karena dapat mengganggu kualitas tidur dan dapat berdampak pada sahur seseorang.

Jangan lupa olahraga ya Kak :)

No comments

No comments :

Post a Comment